Pages

10 Tempat Wisata Terkenal di Praha (Prague), Rep. Ceko

1

Jika Anda tur keliling Eropa, jangan sampai lewatkan mengunjungi Praha karena kota bersejarah ini memiliki nuansa kota lama yang menawan dan menyenangkan yang bisa membuat Anda betah berlama-lama di sini. Kota Praha juga termasuk salah satu kota dengan pemandangan paling cantik di Eropa dan terkenal memiliki bangunan warna-warni beratap merah serta puncak-puncak menara yang menghasilkan siluet bak di negeri dongeng! (Rekomendasi: hotel murah, budget hotel, dan backpacker hostel di Praha).

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer

Tak salah jika kota ini dijuluki kota 1000 menara karena banyaknya menara yang menghiasi kaki langitnya. Pusat sejarah kota Praha juga telah ditetapkan sebagai salah satu Situs Warisan Dunia UNESCO sejak tahun 1992. Area inilah yang menjadi pusat wisata utama kota Praha di mana kita bisa melihat bangunan-bangunan lama dan bersejarah serta tempat-tempat wisata lainnya. Nah, penasaran apa saja tempat wisata terbaik di Praha? Berikut saya rangkumkan 10 tempat wisata terkenal di Praha (Prague) yang wajib Anda kunjungi, khususnya bagi Anda yang baru pertama kali ke Praha, Republik Ceko. Let's check(o) it out! ;)

1. Kastil Praha, Hradčany, Praha
Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Kastil Praha Prague Castle

Pražský Hrad atau Prague Castle atau kastil Praha adalah kompleks kastil yang menjadi destinasi wisata utama di kota Praha, Republik Ceko. Dengan luas mencapai hampir 70.000 m2, Kastil Praha merupakan kompleks kastil terluas di dunia versi Guinness Book of World Records. Kastil ini pernah menjadi pusat pemerintahan raja-raja Bohemian, kaisar Romawi, dan juga presiden Cekoslovakia. Sekarang, sebagian Kastil Praha ditempati oleh presiden Republik Ceko dan sebagian besar lainnya dibuka untuk pengunjung.

Terletak tinggi di atas bukit, Kastil Praha terlihat mencolok dari kejauhan dan menawarkan pemandangan atap-atap merah khas kota tua Praha. Mengunjungi kompleks kastil ini, Anda setidaknya butuh 4 jam atau bahkan seharian karena kompleks ini memiliki area yang sangat luas dan banyak bangunan menawan yang bisa dilihat. Selain itu, kompleks kastil ini juga memiliki taman-taman indah serta berbagai pameran dan museum yang menarik. Tak hanya itu, di kompleks Kastil Praha juga terdapat sebuah jalan kecil dengan deretan rumah mungil warna-warni yang antik. Pokoknya, belum ke kota Praha kalau belum ke Prague Castle. Tertarik ke sini? Simak panduan lengkapnya di sini.

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Jembatan Charles Bridge Prague

Karlův Most atau Charles Bridge atau Jembatan Charles adalah jembatan tua bersejarah yang melintasi sungai Vlatva di kota Praha, Republik Ceko. Jembatan terkenal ini menghubungkan dua distrik bersejarah di kota Praha, yaitu Old Town dan Lesser Town. Charles Bridge juga merupakan penghubung penting antara dua tempat wisata terkenal di Praha yaitu Kastil Praha dan Old Town Square. Karena itu, jembatan ini biasa dilintasi oleh wisatawan yang berjalan kaki dari Old Town ke Lesser Town atau Kastil Praha, dan sebaliknya. Tak sekedar jembatan penyeberangan, saat ini Charles Bridge juga menjadi salah satu tempat wisata terpopuler di Praha. 

Pada siang hari jembatan ini menjadi jalanan yang ramai oleh para turis, seniman jalanan, dan pedagang suvenir. Salah satu yang paling terkenal dan menjadi ciri khas dari Charles Bridge adalah deretan 30 patung yang menghiasi kedua sisi jembatan, bersama deretan lampu bergaya vintage. Fitur lain yang juga menambah kesan gothic dan artistik dari jembatan ini adalah 3 menara tua yang berada di kedua ujung jembatan. Dari atas jembatan ini atau menaranya, Anda bisa melihat panorama khas kota Praha dengan rumah warna-warni bergenting merah, serta puncak-puncak menara menghiasi kaki langitnya. Selain keindahannya, Charles Bridge juga terkenal dengan sebuah mitos terkait tragedi masa lampau yang pernah terjadi di jembatan tua ini. Penasaran? Baca selengkapnya.

3. Old Town Square, Old Town, Praha
Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Alun-alun kota Lama Praha Ceko

Terletak di jantung bersejarah kota Praha dan di antara Wenceslas Square dan Charles Bridge, Old Town Square atau Alun-alun Kota Lama merupakan pusat area kota tua di Praha. Karena itu, alun-alun ini sering digunakan sebagai starting point para pengunjung dan wisatawan untuk menjelajah kota Praha. Banyak tur jalan kaki gratis juga berkumpul dan mulai dari sini. Selain itu, Old Town Square sendiri juga merupakan salah satu tempat wisata paling terkenal di Praha, Republik Ceko. Alun-alun ini dikelilingi oleh bangunan-bangunan tua nan indah, yang memiliki aneka warna, bentuk, dan gaya arsitektur; mulai dari gothic hingga baroque style. Tak heran jika Old Town Square menjadi alun-alun paling colourful dan paling banyak dipotret di dunia. 

Pada musim panas, Old Town Square selalu dipadati oleh wisatawan yang ingin merasakan atmosfer khas kota tua Praha yang menawan, sekaligus bersantai di cafe outdoor yang banyak terdapat di alun-alun ini. Old Town Square juga terkenal dengan jam astronomisnya yang langka yang merupakan jam astronomis tertua di Eropa. Ingin melihat bangunan warna-warni nan cantik khas kota Praha? Kalau begitu, Old Town Square adalah tempat yang wajib Anda kunjungi! Nah, ingin tahu bangunan menarik apa saja yang ada di Old Town Square atau Alun-alun Kota Lama Praha? Baca selengkapnya.

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Wallenstein Palace Prague Praha

Valdštejnský Palác atau Wallenstein Palace adalah istana bergaya Baroque yang terletak di Lesser Town (Mala Strana), di bawah Kastil Praha. Istana ini juga terletak dekat dengan St. Nicholas Church (Church of St. Mikuláš), Lesser Town. Wallenstein Palace merupakan kompleks istana yang terdiri dari bangunan utama istana, gereja kapel, taman yang luas, kandang kuda, dan Riding School (sekolah menunggang kuda). Bangunan Riding School saat ini menjadi cabang dari National Gallery kota Praha, dan memiliki beberapa bagian penting yaitu Main Hall, Knights’ Hall, Antechamber, Audience Hall, Mythological Corridor, dan Astronomical Corridor.

Wallenstein Palace dibangun pada tahun 1623-1630 oleh Albrecht von Wallenstein dengan niatan menyaingi Kastil Praha. Wellenstein adalah panglima tertinggi angkatan militer yang banyak memenangkan pertempuran pada Perang 30 Tahun, dan juga berambisi untuk merebut tahta kerajaan Bohemia. Setelah Wellenstein tewas pada tahun 1634, istana ini masih berada dalam kepemilikan keluarga Wellenstein sampai tahun 1945, hingga akhirnya setelah Perang Dunia II, istana ini menjadi properti negara Cekoslovakia (saat itu) dan digunakan sebagai kantor pemerintahan. Saat ini, bangunan utama Wellenstein Palace menjadi kantor senat Republik Ceko.

Alamat: Valdstejnske nam. 4, Lesser Town, Praha
Jam Buka: Sabtu dan Minggu, Pkl 10.00-16.30 (April-Oktober, buka sampai 17.00)
Website: www.senat.cz

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Pulau Kampa Island Certovka Prague
Tangga menurun dari Charles Bridge ke Pulau Kampa,
Devils' Stream,
perahu pesiar Prague Venice
Na Kampě atau Kampa Island adalah pulau memanjang yang terletak di tepi sungai Vltava, di sisi Lesser Town (Mala Strana), Praha, Republik Ceko. Agak mirip seperti pulau Ile de la Cite di Paris, Kampa Island juga tidak dipenuhi oleh pepohonan rimbun seperti yang terbayang oleh kita saat mendengar kata ‘pulau’, melainkan dipadati oleh bangunan-bangunan semi klasik modern yang colourful. Daya tarik Pulau Kampa tidak terletak pada obyek wisata khusus, melainkan atmosfernya yang menarik dengan tepi sungai dan kanal, dan juga bangunan cantik warna-warni khas Praha. Apalagi letaknya juga strategis karena dilintasi oleh Jembatan Charles (ujung utara) dan berada di tengah kawasan pusat wisata kota Praha.

Kebanyakan wisatawan yang berkunjung ke pulau ini hanya datang untuk menikmati atmosfernya yang khas dan romantis, dengan sekedar jalan-jalan atau makan di restauran, atau karena hotel mereka ada di Pulau Kampa. Dan memang, hampir tidak ada obyek wisata terkenal di sini. Hanya ada Museum Kampa  dan Lennon Wall. Museum Kampa adalah sebuah galeri seni modern yang memajang karya-karya seni Eropa, khususnya Rep. Ceko. Museum ini berada di sisi tepi sungai sebelah timur dan menempati bangunan bekas tempat penggilingan yang disebut Sovas' Mills (Sovovy mlýny). Sementara Lennon Wall sebenarnya adalah tembok biasa, hanya saja sejak kematian John Lennon "The Beatles", tembok ini dipenuhi dengan coretan-coretan grafiti yang terinspirasi dari John Lennon dan lagu-lagu dari The Beatles.

Selain itu, di Pulau Kampa masih ada satu lagi tempat publik yang bisa dikunjungi yaitu Grand Priory Square (Velkopřevorské náměstí). Tempat terbuka ini mirip seperti alun-alun kecil, dengan sejumlah pohon dan bangku taman. Tempat ini dikelilingi oleh bangunan warna-warni khas Praha dan terdapat cafe outdoor di salah satu sisinya. Cocok untuk sekedar duduk-duduk atau istirahat sejenak. Grand Priory Square memiliki pemandangan yang makin cantik saat musim gugur dan musim dingin. Selain itu masih ada aktivitas lain yang bisa Anda lakukan di Pulau Kampa yaitu berperahu menelusuri Čertovka, yang juga sering dijuluki sebagai Prague Venice.

Čertovka atau Devil's Stream adalah kanal kecil buatan yang bercabang dari sungai Vltava dan memisahkan daratan Pulau Kampa sebelah barat dengan Lesser Town (Mala Strana). Namanya berasal dari seorang wanita lokal bertabiat jahat yang tinggal di rumah yang disebut Seven Devils di Maltese Square pada abad 19. Devils's Stream dulu dibuat untuk menjalankan kincir air yang ada di Pulau Kampa, yang terakhir beroperasi pada tahun 1936. Saat ini di Certovka masih ada 3 kincir air yang masih tersisa, dan Anda bisa melihatnya dari dekat saat menelusuri kanal ini dengan wisata pesiar Prague Venice.

Selain itu Anda masih bisa menemukan beberapa tempat unik dan menarik lainnya di Pulau Kampa seperti jalan tersempit di Praha yaitu Jiřího Červeného Street (27 m) dan jalan tersempit (mungkin di dunia), Vinarna Certovka. Pulau Kampa juga terkenal memiliki atmosfer romantis dan bahkan disebut sebagai kota pulau paling romatis di dunia versi salah satu website traveling terkenal. Nuansa romantis Pulau Kampa pun pernah menarik beberapa tokoh penting di Praha untuk tinggal di pulau ini, seperti seniman, komposer, pujangga, dan novelis. Anda juga tertarik menemukan spot-spot romantis di Pulau Kampa, Praha?

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Petrin Hill Praha Ceko
Petrin Hill dengan Petrin Lokkout Tower-nya yang menyerupai Menara Eiffel
Petřín Hill adalah sebuah bukit yang terletak di pusat kota Praha, Rep. Ceko, tepatnya di Lesser Town, di sisi kiri sungai Vlatva. Bukit ini terletak dekat dengan obyek wisata lain di Praha seperti Strahov Monastery, Kastil Praha, Jembatan Charles, dan Pulau Kampa. Petrin Hill memiliki tinggi sekitar 318 m dan hampir sepenuhnya berupa area berumput atau taman. Bukit ini merupakan tempat bersantai dan rekreasi favorit warga Praha, mulai dari keluarga, pasangan kekasih, jogger, hingga dog-walker. Petřín Hill juga cocok sebagai tempat Anda menenangkan dan melarikan diri sejenak dari keramaian turis yang menjejali kota Praha selama musim panas. 

Selain bisa piknik dan bersantai di area berumput dan tamannya, di Petrin Hill Anda bisa mengunjungi Hall of Mirrors (Mirror Maze), naik ke Petřín Lookout Tower dan Štefánik´s Observatory, melihat dua bangunan gereja yang menarik yaitu Church of St Lawrence dan St Michael Church, menelusuri Hunger Wall, menikmati cantiknya Vrtba Garden di lereng bukit, dan melihat memorial korban komunis (Prague Comunist Victim Memorial) di bagian dasar bukit. Dari atas bukit dan menara observasinya, Anda juga bisa melihat panorama indah khas kota Praha, dengan ‘1000’ menaranya dan rumah-rumah bergenteng merah. Strahov Monastery juga berada di area Petrin Hill dan menawarkan pemandangan kota yang indah dari atas bukit. 

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer
Vrtba Garden, Praha
Nah, jika Anda tak mau capek-capek mendaki ke puncak Petrin Hill, tenang, karena ada trem kabel (funicular railway) yang akan membawa Anda ke puncak Petrin Hill dari Lesser Town. Dan cukup membayar seharga tarif naik trem biasa. Petrin Hill juga mudah diakses dengan berjalan kaki dari Hradcany (Castle District) dan Strahov. So, tunggu apa lagi? Dan jika Anda ingin menikmati pemandangan indah sambil duduk nyaman di restauran dan menikmati makan Anda, ada restauran Vinarna Nebozizek (www.nebozizek.cz) yang mengerti kebutuhan Anda. Jangan lupa reservasi dulu sebelum datang, karena restauran ini sering penuh.

Funicular railway ke Petrin Hill:
Berangkat dari seberang Ujezd tram stop di Lesser Town (jalur 12, 22). Beroperasi dari Pkl 09.00-23.30, dan ada setiap 10-15 menit sekali.

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Wenceslas Square Praha Ceko

Václvské náměstí atau Wenceslas Square adalah jalan lebar di New Town (Nove Mesto) yang menjadi pusat perbisnisan dan juga kultural kota Praha, Rep. Ceko. Agak mirip seperti Champs Elysees di Paris. Jalan ini menjadi salah satu pusat keramaian kota Praha dari dulu hingga sekarang. Banyak peristiwa-peristiwa penting bersejarah yang telah terjadi di sini seperti Velvet Revolution, invasi Uni Soviet, pendudukan oleh Nazi, pemberontakan kota Praha, hingga kemerdekaan Cekoslovakia. Saat inipun, Wenceslas Square masih menjadi pusat perkumpulan masa seperti demonstrasi, parade, dan berbagai perayaan dan event.

Wenceslas Square memiliki panjang 750 m dan lebar 60 m. Di kedua sisinya diapit oleh deretan hotel, pusat perbelanjaan (salah satunya Koruna Palace), toko, cafe, restauran, bioskop, dan juga klub malam. Karena itu jalan ini dan jalan-jalan di sampingnya juga menjadi salah satu jalan kawasan pusat perbelanjaan dan hiburan kota Praha. Selain itu, Wenceslas Square juga memiliki dua landmark yaitu Patung St. Wenceslas yang sedang menunggang kuda dan bangunan National Museum Praha yang bergaya neoklasik. Tidak jauh dari patung St. Wenceslas juga terdapat sebuah memorial untuk memperingati mereka yang tewas pada masa pemerintahan komunis, termasuk 2 mahasiswa yang melakukan aksi bakar diri, Jan Palach and Jan Zajíc. Jangan lewatkan juga bangunan cantik bergaya Art Nouveau, Hotel Evropa.

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Vysehrad Praha Ceko

Vyšehrad adalah kompleks kastil lain di kota Praha selain Prague Castle (Pražský Hrad). Keduanya sama-sama dibangun di atas bukit di tepi sungai Vlatva, namun Vysehrad berada di sisi kanan sungai Vlatva, sementara Prague Castle ada di sisi kiri. Meskipun disebut sebagai kompleks kastil, sama seperti Prague Castle kompleks kastil inipun tidak memiliki satupun kastil ‘sungguhan’. Bahkan lebih ‘parah’ daripada Prague Castle, karena saat ini di Vyšehrad tak terdapat satupun istana! Ya, Vyšehrad adalah bekas kompleks kastil yang dulu pernah menjadi kediaman keluarga kerajaan Bohemia.

Vyšehrad dibangun pada abad 10 dan pernah digunakan sebagai kediaman raja hingga tahun 1140. Setelah itu, keluarga kerajaan pindah ke Prague Castle dan Vyšehrad pun ditinggalkan sebagai kediaman raja. Sejak saat itu kompleks kastil inipun makin terbengkalai dan rusak, bahkan pernah beberapa kali dijarah pada masa perang. Hingga akhirnya pada abad 17 saat Ceko jatuh ke kekaisaran Habsburg dari Austria, Vyšehrad mengalami renovasi dan dijadikan pusat pelatihan tentara mereka. Saat ini meskipun tak memiliki kastil maupun istana kerajaan, Vysehrad masih mempertahankan namanya sebagai kompleks kastil (hrad). Bahkan sering disebut sebagai kastil kedua di kota Praha dan menjadi salah satu tempat wisata populer di kota ini.

Nah jika tak ada kastil maupun istana, apa saja yang ada di Vysehrad? Seperti Kastil Praha, kompleks kastil ini juga didominasi oleh gereja, yaitu St. Peter and St. Paul Church. Menara kembar gereja inilah yang terlihat dari kejauhan saat Anda mulai mendekati Vysehrad. Dan saat sampai di kompleks yang menyerupai taman ini, Anda akan langsung berhadapan dengan gerbang Tabor Gate, yang kemudian akan membawa Anda ke benteng tinggi nan kokoh dengan gerbangnya yang disebut Leopold Gate. Anda bisa berjalan di atas benteng ini dan melihat pemandangan yang indah dari sana. Selain gereja dan benteng, ada juga Vyšehrad Cemetery yang berisi makam tokoh terkenal Rep. Ceko, dan juga St. Martin Rotunda yang dibangun pada abad 11. Sisa reruntuhan bangunan kastil yang disebut Bath of Libuše juga Anda bisa lihat di tebing di tepi sungai kompleks ini. Berminat ke sini?

Transportasi: Bagaimana cara ke Vyšehrad?
- Naik metro. Stasiun metro terdekat: Vyšehrad

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Josefov Jewish Quarter Prague

Sepertinya bekas perkampungan Yahudi di berbagai negara menjadi salah satu daya tarik wisata sejarah di masa kini karena penuh tragedi dan terasa misterius. Tidak terkecuali area bekas perkampungan Yahudi di Praha yang disebut Jewish Quarter atau Jewish Town. Jewish Quarter adalah sebuah area kecil di antara Old Town dan sungai Vlatva yang berisi sisa-sisa perkampungan Yahudi tua di Praha. Jewish Quarter di Praha juga disebut Josefov atau Josefstadt (Josef’s City) oleh warga lokal, yang namanya berasal dari Kaisar Josef II; Kaisar Romawi Suci yang telah memfasilitasi kemerdekaan dan kesamaan derajat kaum Yahudi dengan mengeluarkan Maklumat Toleransi pada tahun 1781.

Meskipun menjadi salah satu daya tarik wisata, sayangnya sebagian besar bekas perkampungan Yahudi di Jewish Quarter telah dimusnahkan antara tahun 1893-1913 dalam usaha penataan ulang kota. Dan saat ini area ini juga telah dibangun kembali dengan bangunan-bangunan baru mulai abad 20, sehingga cukup sulit untuk membayangkan atau mendapat gambaran tentang bagaimana kondisi perkampungan tua ini dulunya, dengan penduduk mencapai lebih dari 18.000 jiwa. Saat ini yang bisa kita lihat hanyalah sejumlah bangunan yang masih tersisa, yaitu 6 gereja Yahudi (Old-New Synagogue, Klaus Synagogue, Pinkas Synagogue, High Synagogue, Maisel Synagogue, dan Spanish Synagogue); balai kota (Old Jewish Town Hall); Ceremonial Hall, dan areal pemakaman tua (Old Jewish Cemetery). 

Sebagian besar bangunan dan situs ini sekarang dikelola sebagai Jewish Museum kota Praha, dan kebanyakan mengharuskan Anda membeli tiket untuk bisa masuk ke dalam. Harga tiket berkisar antara 200 sampai 500 Koruna (all in one) dan hindari mengunjungi bangunan-bangunan ini pada hari Sabtu, karena merupakan hari Sabbath untuk kaum Yahudi di mana. Selain bangunan-bangunan tersebut, Jewish Quarter di Praha juga identik dengan dua karakter yaitu Franz Kafka dan Golem. Franz Kafka adalah penulis terkenal berdarah Yahudi yang lahir dan hidup di Jewish Quarter dan seputaran Praha. Tempat lahirnya sekarang ditandai dengan patung dirinya yang terletak dekat dengan Franz Kafka Exhibition di Josefov. (Di Praha Anda akan sering mendengar tentang Franz Kafka atau tempat-tempat yang berkaitan dengannya, salah satunya adalah Golden Lane di Kastil Praha). 

Sementara Golem adalah sosok kecil mistik yang diciptakan dari tanah liat oleh Jehuda ben Bezalel (Rabbi Löw) untuk melindungi Jewish Quarter. Konon kabar, katanya Golem disembunyikan di loteng Old-New Synagogue. Jika penasaran tentang Golem, Anda mungkin ingin melihat film tahun 1920 yang berjudul The Golem. Di situ juga digambarkan seperti apa Jewish Quarter pada abad pertengahan yang lalu. Sementara Rabbi Löw, Anda bisa melihat makamnya di Old Jewish Cemetery. Selain sesuatu yang berhubungan dengan Jewish, ada beberapa tempat menarik lain yang bisa Anda kunjungi di Jewish Quarter seperti St. Agnes Convent dan Parizska Street. St. Agnes Convent sekarang menjadi salah satu cabang dari National Gallery, sementara Parizska Street adalah ‘jalan borjuis’ di mana terdapat banyak toko mewah, bar, cafe, serta restauran bergengsi.

Transportasi:
- Jalan Kaki. Jewish Quarter berbatasan langsung dengan Old Town dan terletak tidak jauh dari Old Town Square. Karena itu area ini mudah dicapai dan dikelilingi dengan berjalan kaki.
- Metro. Stasiun metro terdekat: Staroměstská
Website Jewish Museum: www.jewishmuseum.cz

Tempat wisata terkenal di Praha Prague Ceko populer Prague vltava river cruise

Nah untuk melengkapi jalan-jalan Anda di Praha, sengaja saya tutup dengan wisata kapal pesiar menelusuri sungai Vltava, Praha. Seperti halnya ke Paris ataupun London, jalan-jalan ke Praha pun tak akan lengkap tanpa melakukan pesiar menelusuri sungainya. Di Praha, wisata pesiar menelusuri sungai Vltava adalah salah satu agenda wajib turis maupun wisatawan selama jalan-jalan di kota ini. Tak hanya menawarkan pemandangan kota dari perspektif atau sudut pandang yang berbeda, perahu pesiar juga bisa membawa Anda melihat tempat-tempat 'tersembunyi' yang mungkin tidak akan pernah kita ketahui jika tidak naik perahu pesiar. Pilihan jenis kapalnya pun beragam, ada yang kapal pesiar ukuran sedang hingga perahu kayu kecil berbentuk tradisional khas Praha. Selain itu, 'jalan-jalan' dengan perahu pesiar juga nyaman dan praktis, karena bisa melihat highlight sebuah kota hanya dengan sekali jalan dan duduk santai di atas kapal. Tinggal duduk manis dan pemandangan kota yang indahpun akan menyapa Anda silih berganti. 

Hal ini juga berlaku jika Anda ikut wisata pesiar di Praha. Anda bisa bebas pilih jam jalan-jalan yang anda mau, baik pagi, siang, sore, ataupun malam hari. Dengan naik perahu pesiar, Anda akan dibawa menjelajahi pusat bersejarah kota Praha melalui air dan melihat sisi lain kota ini. Anda juga akan dibawa melintasi ceruk-ceruk dan bagian bawah jembatan, melintas dekat pulau, dan bahkan menelusuri kanal sempit yang tidak bisa Anda lakukan jika jalan-jalan melalui darat. Pokoknya jangan sampai Anda sampai melewatkan kesempatan ini. Namun dari sekian banyaknya wisata pesiar sungai Vlatva yang ditawarkan, mana yang sebaiknya Anda pilih? Tenang, Anda tak perlu ikut menghadapi kekacauan informasi wisata pesiar di Praha yang bejibun banyaknya *serius*. Cukup kami saja. Karena kami sudah rangkumkan info lengkap pesiar terbaik di Praha yang bisa Anda pilih sesuai preferensi. Kami sediakan infonya gratis dan Anda bisa booking sendiri langsung ke operator kapalnya atau bahkan datang langsung ke tempat keberangkatan. Lihat info detailnya di sini.

Demikian 10 tempat wisata terkenal di Praha yang kami rekomendasikan untuk Anda kunjungi. Semoga infonya bermanfaat dan... happy traveling!

All articles ©explorerguidebook.blogspot.com

Artikel Terkait:
Panduan ke Kastil Praha, Rep. Ceko (Lengkap)
Charles Bridge: Jembatan Paling Terkenal di Praha, Rep. Ceko
Alun-alun Kota Lama Praha: Cantik dan Colourful!
Daftar Wisata Pesiar Terbaik di Sungai Vlatva, Praha

Useful Links:
Hotel murah di Praha, Rep. Ceko

REKOMENDASI TOUR:

1 comment: Leave Your Comments

  1. Greetings! Very useful advice within this post!
    It's the little changes that make the most important changes.
    Thanks for sharing!

    my webpage: magento themes

    ReplyDelete